Sungai Talo Kecil Meluap, Puluhan Rumah Terendam Banjir

Ruas jalan dan rumah warga yang terkena banjir/tangkapan layar/Ist
Ruas jalan dan rumah warga yang terkena banjir/tangkapan layar/Ist

Di awal bulan November ini sudah mulai masuk ke dalam musim penghujan dibeberapa wilayah termasuk Kabupaten Seluma. Bahkan hujan dengan intensitas tinggi sudah melanda beberapa titik di Kabupaten Seluma sejak kemaren sore hingga dini hari.


Curah hujan yang cukup deras juga mengakibatkan tiga titik di Desa Tebat Sibun Kecamatan Talo Kecil terendam banjir. Banjir ini disebabkan sempitnya saluran sungai yang mengalir ke hilir sehingga terjadi penumpukan dan membuat air meluap ke permukaan.

"Hujan deras dari sore kemarin sampai subuh membuat air sungai Talo Kecil meluap, banjir ini juga sudah menjadi langganan," kata Kades Wekadin Saputra, Jumat (3/11).

Adapun tiga titik yang terdampak banjir di Desa Tebat Sibun, kata Kades yakni wilayah Dusun 1, Dusun 2, dan Dusun 3 serta ruas jalan Desa, sedangkan untuk kedalaman air lebih kurang setinggi lutut orang dewasa. 

"Ada puluhan rumah warga yang terendam banjir, saat ini sudah berangsur surut," pungkasnya.