Tingkatkan Pelayanan Dukcapil, Sediakan Ruang Laktasi

RMOLBengkulu. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Lebong terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan tehadap masyarakat Lebong. Salah satunya dengan menambah fasilitas ruang ibu menyusuiatau laktasi untuk balita.


RMOLBengkulu. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Lebong terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan tehadap masyarakat Lebong. Salah satunya dengan  menambah fasilitas ruang ibu menyusui atau laktasi untuk balita.

Pelaksana tugas (Plt) Kadis Dukcapil Lebong, Budi Setiawan didampingi Kasubbag Umum dan Kepegawaian, Lia Ayu Astrini, mengatakan, ketersediaan ruang laktasi ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Dukcapil terhadap ibu dan anak. Pihaknya berinisiatif menyediakan ruang laktasi untuk mendukung lingkungan ramah anak.

"Ruangan disediakan sesuai saran Ombusdman dalam peningkatan pelayanan publik," ujar Lia, Jum'at (8/6).

Fasilitas ruangan itu bisa menampung empat orang yang dilengkapi dengan kursi dan sandaran selama menyusui. Meskipun, tidak ada alokasi anggaran untuk penyediaan ruang laktasi, namun dukcapil mengupayakan semaksimal mungkin untuk menyediakan fasilitas tersebut.

Ruangan itu juga diharapkan membantu para ibu yang sedang berkunjung ke Dukcapil Lebong bisa nyaman menyusui anaknya, sambil menunggu antrean.

"Program dan pelayanan terpadu ini akan terus kami tingkatkan kualitasnya,” tutupnya. [ogi]