Presiden Sebut Covid-19 Tak Akan Hilang Sepenuhnya

Presiden Jokowi/Net
Presiden Jokowi/Net

Kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan dan vaksinasi menjadi modal berharga karena virus corona sulit untuk dihilangkan secara total.


Hal itu ditekankan Presiden Joko Widodo saat meninjau proses vaksinasi di Kota Blitar, Jawa Timur, Selasa (7/9). 

"Kesadaran masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi sangat penting mengingat Covid-19 tidak dapat hilang sepenuhnya dari kehidupan manusia," kata Presiden Jokowi dikutip dari akun Instagram resminya.

Selain itu Jokowi juga meminta masyarakat tetap waspada sebab kini Indonesia dihadapkan dengan berbagai varian baru Covid-19.

"Banyaknya varian baru dari virus corona yang muncul mengharuskan kita tetap waspada dan tidak lengah," jelasnya.

Di sisi lain, dalam kunjungannya ke Kota Blitar, presiden cukup senang dengan antusiasme masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi massal. Hal itu menunjukkan kepedulian masyarakat terhadap pentingnya vaksinasi sebagai salah satu upaya menekan laju penularan.

"Masyarakat Kota Blitar begitu antusias mengikuti vaksinasi Covid-19. Ini saya saksikan sendiri saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi masyarakat di Pusat Informasi Pariwisata dan Perdagangan, Kota Blitar, siang tadi," demikian Presiden Joko Widodo.

Mengutip data Satgas Penanganan Covid-19 Nasional, hingga Selasa siang, tercatat vaksinasi yang telah dilaksanakan sebanyak 68.208.588 untuk vaksinasi I, 39.165.980 untuk vaksinasi II, dan 726.589 pada vaksinasi III.