Penetapan 25 Kursi Dan Caleg Terpilih Senin

RMOLBengkulu. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong memastikan penetapan Calon Legislatif (Caleg) terpilih pada Senin (22/7) mendatang. Itu, setelah KPU menerima surat dari KPU pusat yang turun pada 17 Juli 2019.


RMOLBengkulu. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong memastikan penetapan Calon Legislatif (Caleg) terpilih pada Senin (22/7) mendatang. Itu, setelah KPU menerima surat dari KPU pusat yang turun pada 17 Juli 2019.

Ketua KPU Kabupaten Lebong mengatakan, Shalahuddin Al Khidhr mengatakan, pihaknya memilih waktu penetapan pada hari terakhir. Yaitu pada Senin mendatang.

Menyusul, keluarnya surat bernomor 1027/PL/01.9-SD/03/KPU/VII/2019 tanggal 17 Juli 2019 perihal Penetapan Jumlah Kursi dan Calon Terpilih dalam Pemilu 2019, hingga KPU Kab/Kota untuk segera melaksanakan Rapat Pleno Penetapan Jumlah Kursi dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kab/Kota Periode 2019-2024, paling lambat 5 hari setelah surat tersebut diterima.

"Suratnya sudah turun. Dan kami akan menetapkan caleg terpilih pada Senin mendatang,” ujarnya saat membuka acara Rapat Kordinasi (Rakor) Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Lebong Periode 2019-2024, kemarin (19/7) di aula KPU Lebong.

Dia menyatakan, bahwa pada prinsipnya persiapan telah siap semua. Dari awal, pihaknya memang menunggu jadwal penetapan dan intruksi khusus dari KPU RI.

Disisi lain, terkait Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Caleg terpilih KPU mengatakan, sudah selesai semua. Bagi parpol yang kadernya lolos menjadi dewan telah menyerahkan LHKPN dan dinyatajan lengkap.

"Rakor ini dilaksanakan untuk membahas teknis pelaksanaan rapat P
pleno penetapan jumlah kursi dan calon terpilih anggota DPRD Lebong periode 2019-2024 yang direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 22 Juli 2019, pukul 14.30 WIB, di Aula KPU Lebong," demikian Khidhr.

Pantauan RMOLBengkulu, Rakor dipimpin oleh Ketua KPU Lebong, Shalahuddin Al Khidir, didampingi oleh empat komisioner lainnya, yakni Yoki Setiawan, Devi Irawan, Yayan Hardian dan Effan Lavendes.

Hadir pula Komisioner Bawaslu Lebong, Melky Agustian, Kepala Kantor Kesbangpol Lebong, M. Ikram, Kasat Intel Polres Lebong, AKP Ngatmin, Pabung Kodim 0409/RL, Kapten Inf Yon Anison, dan perwakilan dari Partai Politik peserta pemilu 2019.

Adapun ke-25 orang Calon Anggota DPRD Lebong periode 2019-2024 yang dikabarkan terpilih dalam pemilu 2019, antara lain:

Dapil I

Teguh Raharjo Eko Purwoto dan Dedi Hariyanto dari Partai NasDem, Carlez Ronsen dan Desi Fitriawati dari PAN, Gunadi Mursalin dari PBB, Asman Mai Dolan dari Partai Demokrat, Anita Andriani dari PDIP, Ahmad Lutfi dari Partai Golkar, Popi Ansa dari PKB, Waazrim Karim dari Partai Hanura, Sriwijaya dari Partai Gerindra dan Pipit Irianto dari Partai Perindo.

Dapil II

Ronald Reagen dari PKB, Pip Haryono dari PAN, Rodi Hartono dari Perindo, Rinto Putra Cahyo dari Partai Demokrat, Rama Chandra dari Gerinrdra, Mahdi dari Golkar, dan Pardinan Markos dari NasDem.

Dapil III

Royana dari PKB, Wilyan Bachtiar dari Perindo, Aswar dari Demokrat, Ansyori PAN, Piter Syahputra dari PDIP dan Alpi Haryono dari NasDem. [tmc]




                    q