Miris, Masih Ada Fasilitas Pendidikan di Seluma Seperti Kandang Kambing

Zaimi Tuhib saat menyampaikan pandangan fraksi
Zaimi Tuhib saat menyampaikan pandangan fraksi

Salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seluma, Zaimi Tuhib dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan menyoroti aspek pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Seluma yang saat ini masih cukup memprihatinkan.


Hal ini disampaikannya saat membaca pandangan fraksi dari PDI Perjuangan pada rapat paripurna yang dipimpin langsung Ketua DPRD, Nofi Eriyan Andesca didampingi Waka I dan Anggota serta dihadiri Bupati Seluma, Erwin Octavian dan unsur Forkopimda, pada Senin (3/7). 

Disampaikan Zaimi Tuhib, berdasarkan dari keluhan masyarakat yang  diterima dirinya, terkait minimnya fasilitas sekolah yang dirasa kurang baik, sehingga menyebabkan output pembelajaran yang dilakukan juga tidak maksimal. Bahkan ada kaca jendela sekolah yang sudah pecah sehingga harus ditutup menggunakan papan kayu.

"Sangat miris sekali jika dilihat dari jauh sudah seperti kandang kambing,” kata Zaimi Tuhib saat  menyampaikan pandangan fraksi.

Dengan adanya informasi yang Ia dapat, kata Zaimi Tuhib, tentu membuat hatinya miris karena dirinya juga seorang tokoh dengan berlatar belakang pendidikan, sehingga kritik ini harus disampaikan saat rapat paripurna dan diharapkan dengan adanya penyampaian ini, maka sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Seluma dapat menjadi lebih meningkat.

“Bagaimana hasilnya mau maksimal, jika fasilitas saja tidak mendukung, percuma jalan mulus jika pendidikan tidak bagus,” ujarnya.