Dinkes Kaur Gelar Pelatihan Program Indonesia Sehat

RMOLBengkulu. Dinas Kesehatan Kabupaten Kaur menggelar pelatihan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) ke seluruh puskesmas yang ada di Kabupaten Kaur.


RMOLBengkulu. Dinas Kesehatan Kabupaten Kaur menggelar pelatihan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) ke seluruh puskesmas yang ada di Kabupaten Kaur.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kaur, Azwar menyampaikan, program PIS-PK  ditentukan oleh Menteri kesehatan RI.no HK/02-02/Menkes/52/2015.

"Kini pelatihan Program PlS PK sedang berjalan keseluruh Puskemas yang ada di Kabupaten Kaur," ucap Azwar, Sabtu (6/7).

Ditambahkan Kabet Dinkes Kaur, Sasman menjelaskan pelatihan program PIS PK  untuk pegawai puskemas, ada 3 pilar yang harus diketahui pertama penerapan paradigma sehat, pengutan dalam pelayanan kesehatan dan pelaksanaan jaminan kesehatan.

"Dan juga Pegawai Puskesmas harus mengacu pada pedoman komunikasi dan informasi dan edukasi (KIE) terhadap seluruh masyarakat Kabupaten Kaur, supaya ini tercapai program pemerintah RI dan kami haru menyelasaikan di tahun 2019 ini," demikian Sasman. [ogi]