19 Rute Takbir Keliling Pemkab Lebong

RMOLBengkulu. Takbir keliling Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong dipusatkan di satu tempat yakni di beberapa titik di wilayah Kabupaten Lebong. Pemusatan takbir keliling tersebut untuk menghindari kemacetan di jalan-jalan yang saat ini masih dalam tahap proses pembangunan.


RMOLBengkulu. Takbir keliling Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong dipusatkan di satu tempat yakni di beberapa titik di wilayah Kabupaten Lebong.  Pemusatan takbir keliling tersebut untuk menghindari kemacetan di jalan-jalan yang saat ini masih dalam tahap proses pembangunan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lebong, Mirwan Effendi, mengatakan, ada 19 rute yang telah dipetakan sebagai titik pelaksanaan takbir keliling versi Pemkab Lebong. Dari rute itu pihaknya tolak melanjutkan ke ruas jalan di Kecamatan Bingin Kuning hingga Kecamatan Lebong Selatan, dikarenakan menghindari terjadinya kemacetan.

"Kita akan balik arah di bundaran RSUD Lebong. Sebab, di jalan lintas Desa Dapo Atas hingga Kelurahan Tes,  Kecamatan Lebong Selatan, jalannya sempit karena masih dalam tahap perbaikan. Kita khawatir akan macet," ujar Mirwan, kepada RMOL Bengkulu, Rabu (13/6) malam.

Lebih jauh, kata Mirwan, ia telah mengedarkan surat himbauan dengan nomor : 003.2/926/SE/B.3/2018 kepada seluruh stake holder di Kabupaten Lebong. Mulai dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lebong, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Lebong, Pemerintah Kecamatan dan Desa, serta Organisasi Masyarakat (Ormas) se-Kabupaten Lebong.

"Kalau memungkinkan seluruh peserta membawa alat pengeras suara atau bedug untuk kumandangkan takbir. Sebelum takbir keliling nanti akan sholat berjama'ah terlebih dahulu di Masjid Agung Sultan Abdullah," demikian Sekda.

Adapun rute takbir keliling yakni, star awal akan di pusatkan depan Masjid Agung Sultan Abdullah. Kemudian dilanjutkan ke simpang Desa Tabeak Blau-Desa Blau-Sukau Kayo-Pelabai-Tik Teleu-Suka Datang-Gunung Alam-Kelurahan Tanjung Agung-Pasar Muara Aman-Simpang Nangai Amen-Simpang Sungai Gerong-Sukarajo-Simpang Selebar Jaya-Lemeu Pit-Bundaran RSUD Lebong-Lemeu Pit-Embong Panjang dan rute akhir alias lokasi finish akan dipusatkan di depan Terminal Kelurahan Amen, Kecamatan Amen. [ogi]