Budi Hartono Duduki Jabatan Ketua PWI Mukomuko

RMOLBengkulu. Sabtu (27/6) pagi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menggelar Konferensi ke-1 (Konferkab). Acara tersebut di gelar di sebuah Hotel di daerah itu dan dibuka secara resmi oleh Bupati Mukomuko H.Choorul Huda.


RMOLBengkulu. Sabtu (27/6) pagi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menggelar Konferensi ke-1 (Konferkab). Acara tersebut di gelar di sebuah Hotel di daerah itu dan dibuka secara resmi oleh Bupati Mukomuko H.Choorul Huda.

Turut hadir Ketua DPRD Mukomuko M. Ali Saftaini, SE, Kajari Mukomuko Hendri Antoro, S.Ag, SH, MH, Ketua Pengadilan Negeri (PN) Dr. Nur Cholis, SH, MH, Sekda Mukomuko Drs. H. Marjohan, Kadis Kominfo Mukomuko Busari, dan unsur Forkopimda Mukomuko lainnya serta Wakil Sekretaris PWI Provinsi Bengkulu, Tarmandi Alba, SH.

Dari hasil konferkab, akhirnya Budi Harton SP, terpilih dan dipercaya menjadi ketua PWI Kabupaten Mukomuko periode 2020-2023 melalui musyawarah yang kemudian disetujui 27 peserta Konferensi yang seluruhnya anggota PWI Kabupaten Mukomuko.

Berdasarkan informasi terhimpun dari Panitia pelaksana. Pelantikan Ketua PWI terpilih langsung dilaksanakan, Sabtu (27/6) malam sekitar pukul 20: 15 WIB di Hotel yang sama, pelantikan tersebut dilakukan  langsung oleh Ketua PWI Provinsi Bengkulu, Zaky Antoni.

Dalam sambutannya. Bupati Mukomuko H. Choirul Huda berharap, kepengurusan PWI yang baru, juga mempunyai visi dan misi yang hebat, dan mampu membawa organisasi ini menjadi organisasi yang tangguh, Sesuai tema "Wujudkan organisasi yang tangguh".

"Organisasi wadah untuk menempa diri menjadi lebih baik. Banyak orang hebat berawal dari seorang wartawan.

"Kebermanfaatan untuk orang lain, organisasi dan masyarakat. Mudah-mudahan sinergitas kita semuanya, semakin hebat membangun Kabupaten Mukomuko,"harap Bupati.

Sementara itu. Ketua PWI Provinsi Bengkulu, Zacky Antony mengatakan, siapapun pengurus berikutnya, harus mampu mempertahankan dan meningkatkan sinergitas yang sudah terjalin. Terlebih lagi, eksistensi PWI Mukomuko sudah tidak diragukan lagi,bertanggungjawab untuk meningkatkan kapasitas dari anggotanya dalam bidang kewartawanan.

Amanat organisasi harus dijalankan, siapapun ketuanya. Saya berharap kepengurusan yang baru, bisa tetap bersinergi dengan Pemkab dan seluruh instansi. Karena di era modern, pers sudah jadi pilar ke 4 demokrasi,"papar Ketua PWI Provinsi Bengkulu. [ogi]