Tiga Titik Jalur Curup-Tes Berpotensi Longsor Susulan

RMOLBengkulu. Memasuki musim hujan, pengguna jalan di jalur lintas Kabupaten Lebong dan Rejang Lebong, atau persisnya ruas jalan Curup menuju Kelurahan Tes, diminta waspada.


RMOLBengkulu. Memasuki musim hujan, pengguna jalan di jalur lintas Kabupaten Lebong dan Rejang Lebong, atau persisnya ruas jalan Curup menuju Kelurahan Tes, diminta waspada.

Sebab, ada tiga titik di sepanjang ruas jalan provinsi di Kabupaten Lebong berpotensi terjadinya longsor susulan.

Komandan Kodim (Dandim) 0409 Rejang Lebong, Letkol Inf Sigit Purwoko  mengutarakan, tiga titik berpotensi rawan longsor tersebar di dua kecamatan.

"Dua titik di Kecamatan Rimbo Pengadang, dan satu titik di jalur Tes Kecamatan Lebong Selatan," ujar Dandim kepada RMOLBengkulu, Jum'at (17/1) sore.

Sigit sapaan akrabnya mengimbau pengguna jalan tujuan Lebong maupun sebaliknya agar selalu waspada. Pasalnya, masih berpotensi terjadi longsor susulan di tebing yang berada di tiga titik wilayah Lebong.

"Potensi longsor susulan sangat mungkin, tanah yang dari atas masih berpotensi karena masih menumpuk," jelasnya.

Dia menuturkan, tetap berkoordinasi dengan Pemkab Lebong untuk melakukan penanganan lanjutan di tiga titik longsor tersebut.

"Penempatan alat berat di daerah Tes atau Rimbo Pengadang, penting guna mempercepat penanganan akibat bencana tanah longsor," demikian Dandim.

Untuk diketahui, tadi malam Kamis (16/1) sekitar pukul 21.35 WIB telah terjadinya longsor usai tanah ambrol menutup akses jalan utama kedua kabupaten tersebut.

Beruntung, petugas gabungan berhasil menyingkirkan material dari bahu jalan sehingga arus lalu lintas kendaraan kembali normal. [tmc]