Sudah Sembilan Warga Meninggal Terkonfirmasi Positif Covid-19

Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebong, menyebutkan per tanggal 29 Agustus 2021, sudah 9 warga meninggal dunia terkonfirmasi positif terinfeksi virus corona.


Kadis Kesehatan Kabupaten Lebong, Rachman melalui Kasubid Surveilan dan Imunisasi, Donny Novriansyah menjelaskan, pasien positif COVID-19 yang meninggal dunia di Lebong dengan jumlah 9 warga yang dinyatakan meninggal dunia.

"Total ada sembilan orang meninggal per tanggal 29 Agustus 2021," ujar Donny, kemarin (29/8).

Dia menambahkan, dari sembilan orang itu hanya 7 orang yang dimakamkan secara protokol kesehatan. Sedangkan, sisanya 2 orang menolak dimakamkan secara protokol kesehatan.

Ia menjelaskan risiko meninggal dunia pasien terkonfirmasi COVID-19 dipengaruhi banyak faktor, selain faktor usia juga dipicu penyakit penyerta dan faktor penanganan medis.

"Semuanya berasal klasrer masyarakat," tambahnya.

Dia mengutarakan, untuk total komulatif jumlah keseluruhan kasus positif di Lebong mencapai sebanyak 563 kasus. Rinciannya 9 kasus meninggal dunia, 544 kasus sembuh, dan 10 kasus aktif menjalani isolasi mandiri.

"Untuk kasus aktif mayoritas menjalani isolasi mandiri ada 10 orang," tutupnya.