Ditengah kesibukannya sebagai wakil rakyat yang duduk di lembaga legislatif tak mengurungkan niatnya untuk terus menempuh pendidikan yang tinggi.
- Alhamdulillah, 3.468 Pelajar Di Lebong Terima Dana PIP
- Mendekati Lebaran, Harga Sayur Di Rejang Lebong Masih Stabil
- Ketua OSIS Berprestasi Segera Dapatkan Beasiswa Gubernur Bengkulu
Baca Juga
Sosok Herwin Suberhani patut dijadikan contoh. Ditengah kesibukannya mengurusi suara rakyat di kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DRPD) Provinsi Bengkulu, ia mampu menyelesaikan program studi magisternya tepat waktu.
Menempuh pendidikan S2 dengan program studi Ilmu Hukum di Universitas Prof. Dr Hazairin. Wakil Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu ini merupakan wisudawan dengan lulusan predikat sangat memuaskan IPK 3,73.
Saat ini bapak dengan 4 orang anak ini sah menggandeng gelar Magister Hukum (MH) setelah mengikuti upacara rapat senat terbuka Universitas Prof. Dr Hazairin pada Rabu (15/9) yang dipimpin langsung oleh Rektor Universitas Prof. Dr Hazairin yakni Yulfiperius.
Diceritakan oleh Herwin Suberhani, dunia pendidikan menjadi hal yang penting dalam hidupnya. Dimana keilmuaan yang dimiliki saat ini diharapkan dapat membawa manfaat bagi orang banyak. Terlebih bagi masyarakat yang berada di daerah pilihannya yakni masyarakat Kabupaten Kaur dan sekitarnya.
Bahkan ditengah kondisi pandemi covid-19, tak memudarkan keseriusan Herwin dalam menjalankan perkuliahannya. Namun pandemi menjadi pemicu bagi dirinya untuk terus aktiv dan semangat dalam menjalankan sesuatu hingga sampai pada tujuan yang ia harapkan.
“Meski perkuliahan harus dijalankan dimasa pandemi dan secara daring. Namun hal itu terap berjalan sebagaimana mestinya dan tidak terkendala apapun,” kata Herwin saat di temui RMOLBengkulu.
Selaku ketua fraksi partai gerinda, Herwin juga menyampaikan rasa syukurnya terhadap orang-orang terdekat yang selama ini telah membantu dirinya dalam menyelesaikan pendidikannya. Baik dukungan moril, materil dan lainnya.
Tak terlepas, nama baik almamater Universitas Prof. Dr Hazairin yang telah memberikan banyak ilmu pada dirinya. Menurut Herwin, Universitas Prof. Dr Hazairin merupakan Perguruan Tinggi Swasta terbaik yang ada di Bengkulu.
“Ini PTS terbaik yang ada di Bengkulu. Dosen-dosennya sangat profesional dan berkompeten sekali di masing-masing bidang. Bangga sekali bisa menjadi bagian dari Universitas Prof. Dr Hazairin,” tutup Herwin Suberhani.
- Bisa Jadi Proyek Kereta Cepat Tidak Berumur Panjang
- Presiden Ingin Wilayah PPKM Level 3 Dan 2 Segerakan Memulai PTM
- Versi Fakultas Hukum Bukan BEM FH Yang Dibekukan, Tapi Pengurusnya