Progres BSPS Di Mukomuko Capai 70 Persen

RMOLBengkulu. KepalaDinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Mukomuko, Saburdi disampaikan oleh Kepala Bidang Perumahan Rakyat, Bambang Budi Antoni mengatakan, bahwa program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya di wilayah Kecamatan Air Dikit sudah berjalan beberapa bulan lalu. Hingga saat ini progres pembangunan sudah mencapai 70 persen.


RMOLBengkulu. Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Mukomuko, Saburdi disampaikan oleh Kepala Bidang Perumahan Rakyat, Bambang Budi Antoni mengatakan,  bahwa program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya di wilayah Kecamatan Air Dikit sudah berjalan beberapa bulan lalu. Hingga saat ini progres pembangunan sudah mencapai 70 persen.

"Untuk progres pembangunan program BSPS di Kecamatan Air Dikit secara keseluruhan sudah mencapai 60-70 persen. Dari pemantauan yang telah kita lakukan sudah ada yang selesai pemasangan atap dan ada  juga yang sedang pemasangan bata dan lainnya," kata Budi.

Menurutnya, untuk anggaran progran BSPS ini bersumber dari APBN dan yang  diterima oleh masing-masing Kepala Keluarga (KK) yaitu sebanyak Rp.17.500.000,00 dengan rincian Rp 15 juta untuk belanja material dan sebanyak Rp 2,5 juta untuk upah tukang.

"Anggaran setiap penerima itu Rp 17,5 Juta dan Rp 15 juta untuk beli material dan Rp 2,5 juta untuk upah tukang," rincinya.

Ditambahkan Budi bahwa pada tahun ini Kabupaten Mukomuko mendapatkan program BSPS sebanyak 180 unit.

Tahun ini yang kita data rumah tidak layak huni banyak. Tapi berdasarkan dari hasil yang sudah kita usulkan ke Pusat, dan Pusat menerima sebanyak 180 unit rumah yang mendapat program BSPS semuanya ada di Kecamatan Air Dikit. Semoga pekerjaan program BSPS ini berjalan lancar sampai selesai dengan hasil yang maksimal," demikian Budi. [ogi]