Masih Licin, Pengguna Jalan Diminta Waspada Lewati Bekas Longsor

Tampak jalan berlumpur saat dilewati pengguna jalan tadi malam, Jum'at (5/4)/RMOLBengkulu
Tampak jalan berlumpur saat dilewati pengguna jalan tadi malam, Jum'at (5/4)/RMOLBengkulu

Sejumlah titik longsoran di ruas Jalan Provinsi lintas Kabupaten Lebong menuju Kabupaten Bengkulu Utara, berhasil dibersihkan pada Jum'at (5/4) malam. Meskipun ada pembersihan, ruas jalan tidak ditutup. Pengguna jalan tetap diizinkan melaluinya.


Tiga titik itu, yakni satu titik sebelum gerbang perbatasan dengan ketinggian mata kaki orang dewasa.

Titik ke-2 berada di setelah gerbang perbatasan antara Kabupaten Lebong dengan Bengkulu Utara, sepanjang lebih kurang 150 meter, serta titik ketiga tidak jauh dari titik kedua sepanjang 5 meter.

Hadir pula Plt Kadis PUPR-P Lebong, Arman Yunizar, Kapolsek Lebong Atas, IPTU Nur Huda, serta personil Polri, TNI, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPR-P) Lebong.

Mereka datang ke lokasi untuk mengetahui situasi dan kondisi dilapangan pasca longsor yang menutupi badan jalan sejak Jum'at (5/4) sore sekitar pukul 16.00 WIB hingga berhasil disingkirkan sekitar pukul 21.30 WIB.

Plt Kadis PUPR-P Lebong, Arman Yunizar mengungkapkan, saat ini arus lalu lintas kembali normal sekitar pukul 21.30 WIB.

Dilokasi, jalanan tampak dihiasi ceceran tanah bekas tim gabungan yang tengah melakukan pembersihan material tadi malam. Kondisi jalanan bertambah licin saat hujan turun. Para pengguna jalan disarankan untuk ekstra hati - hati.

"Jalan sudah dibuka dengan satu alat berat yang diturunkan ke lokasi. Jalur memang normal, tapi pengendara di sarankan hati - hati saat melintas wilayah itu karena jalan masih licin," ujar Arman.

Ia mengimbau pengendara untuk berhati-hati saat melintas daerah tersebut, pasalnya jalur tersebut masuk pada kawasan rawan longsor.

Selain itu, ia memprediksi di lokasi tersebut masih berpeluang terjadinya longsoran susulan saat musim penghujan. Mengingat kawasan tersebut didominasi perbukitan.

"Tidak ada ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Kepolisian dan anggota TNI sudah berada di lokasi untuk pengaturan lalu lintas dan membantu pengendara yang terjebak di lokasi kejadian," demikian Arman.