Kabar Dugaan Pungli Sertifikasi Guru Direspon

RMOLBengkulu. Kabar dugaan Pungli pada proses pemberkasan sertifikasi guru disinyalir melibatkan oknum di Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkulu Utara direspon Ketua Saber Pengli Bengkulu Utara, Waka Polres Bengkulu Utara, Kompol Erwin.


RMOLBengkulu. Kabar dugaan Pungli pada proses pemberkasan sertifikasi guru disinyalir melibatkan oknum di Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkulu Utara direspon Ketua Saber Pengli Bengkulu Utara, Waka Polres Bengkulu Utara, Kompol Erwin.

Masih kata Waka Polres, pihaknya akan segera meminta jajaran dibawahnya dalam struktur Satgas untuk segera menindaklanjuti hal ini.

"Semua informasi kita tampung, bakal kita tindaklanjuti,” ujar Erwin.

"Kita tidak akan berandai-andai, akan kita buktikan dengan menurunkan tim, guna memastikan informasi ini. Jika benar, akan segera ditindaklanjuti dengan tegas sesuai dengan regulasi aturan yang berlaku,” tambahnya pada wartawan, Senin (11/3).

Data dihimpun, diduga ada intervensi terhadap guru di Bengkulu Utara ketika mengurus sertifikasi. Untuk memperlancar proses pemberkasan mereka mesti mengisi amplop dengan sejumlah uang sebagai pelicin agar proses tersebut mudah dan cepat. [nat]