Dinkes Kota Bengkulu Berikan TTD Ke Siswi MTsN I Kota Bengkulu

RMOLBengkulu. Dalam rangka memeriahkan hari jadi kota Bengkulu yang ke-300, dinas kesehatan (Dinkes) kota Bengkulu memberikan tablet tambah darah (TDD) kepada para siswi di MTsN 1 kota Bengkulu, Senin (11/3).


RMOLBengkulu. Dalam rangka memeriahkan hari jadi kota Bengkulu yang ke-300, dinas kesehatan (Dinkes) kota Bengkulu memberikan tablet tambah darah (TDD) kepada para siswi di MTsN 1 kota Bengkulu, Senin (11/3).

Diungkapkan Kepala dinas kesehatan kota, Susilawaty bahwa pemberian TTD kepada para siswi tersebut bertujuan untuk menurunkan angka kejadian stunting dan juga untuk mempersiapkan para siswi untuk menjadi calon ibu.

"Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan para siswi untuk menjadi calon ibu untuk kedepannya. Pemberian TTD ini juga untuk menurunkan angka kejadian stunting di kota Bengkulu," ungkap Susilawaty.

Susilawaty menambahkan bahwa kegiatan pemberian tablet tambah darah ini merupakan salah satu program dari Dinkes kota untuk mensukseskan hari jadi kota Bengkulu yang ke-300. Untuk itu pihaknya mengharapkan partisipasi aktif dari masyarakat untuk mensukseskan program ini karena ini merupakan himbauan langsung dari walikota.

Sementara itu kepala MTSN 1 kota Bengkulu, Eza Avlenda mengaku bahwa pihaknya sudah melakukan pemberian TTD rutin setiap minggu kepada para siswi. Beliau juga berharap pemberian tablet ini dapat diterapkan juga di sekolah-sekolah lain.

"Semoga kedepannya program ini bisa diterapkan di sekolah-sekolah lain untuk menekan angka kejadian stunting di kota Bengkulu," jelasnya. [ogi]