Sebulan Bencana, SK Tanggap Darurat Diusulkan Terbit

tRMOLBengkulu. Pasca banjir dan longsor yang melanda wilayah Lebong sekitar sebulan lalu. Surat Keputusan (SK) Tanggap Darurat baru diusulkan terbit oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong.


tRMOLBengkulu. Pasca banjir dan longsor yang melanda wilayah Lebong sekitar sebulan lalu. Surat Keputusan (SK) Tanggap Darurat baru diusulkan terbit oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebong, Fakhrurrozi, mengungkapkan, SK Tanggap Darurat diperlukan sebagai dasar OPD terkait untuk menyikapi bencana longsor dan banjir belum lama ini.

"SK ini sebagai dasar hukum OPD terkait untuk dipergunakan sebagaimana mestinya dan berlaku surut," ujar Rozi sapaan akrabnya kepada RMOLBengkulu, Senin (4/3) siang.




Dia mengungkapkan, pihaknya sudah membuat rangkuman hasil laporan OPD masing - masing pasca kejadian bencana banjir dan longsor pada tanggal 6 Februari lalu.

Dimana laporan itu telah disampaikan kepada Bupati Lebong, Rosjonsyah melalui Penjabat Sekda Lebong tertanggal 27 Februari lalu.

"Apakah SK itu perlu terbit atau tidak, itu kebijakan atasan kami. Pada prinsipnya tupoksi BPBD dalam hal ini sebagai penyelamatan (evakuasi, red) ketika terjadinya bencana. Lalu merekap seluruh laporan dampak. Baik itu dari Desa, Camat, maupun OPD teknis," sambungya.

Rozi mengatakan, pihaknya masih mengkonsolidasikan terkait penyaluran bantuan kepada korban. Namun, tetap menunggu kebijakan OPD teknis.

"Kami hanya merekapitulasi laporan baik itu desa, camat, dan OPD. Apakah diusulkan bantuan ke pusat atau tidak, itu tergantung masing - masing OPD," jelasnya.

Data terhimpun, kerusakan sawah yang dialami warga sekitar 37,75 Hektare (Ha). Masing - masing, sekitar 4 Ha di Desa Embong Kecamatan Uram Jaya, 18 Ha Desa Tabeak Kauk dan 3,75 Ha Desa Ujung Tanjung III, Kecamatan Lebong Sakti, sekitar 11 Ha Desa Bungin dan 1 hektare sawah di Desa Bungin, Kecamatan Bingin Kuning. Untuk diketahui, sawah warga masih rusak akibat tertimbun material. [tmc]