Berjualan Sayur, Seorang Ibu Menghilang

RMOLBengkulu. Kejadian orang hilang yang beberapa waktu lalu sempat menggegerkan warga Bengkulu terulang kembali. Kali ini giliran penjual sayur yang diketahui belakangan, Lela Asni (43) warga jalan Kalimantan, Rawa Makmur Permai 17 RT.09 RW.03 dikabarkan menghilang.


RMOLBengkulu. Kejadian orang hilang yang beberapa waktu lalu sempat menggegerkan warga Bengkulu terulang kembali. Kali ini giliran penjual sayur yang diketahui belakangan, Lela Asni (43) warga jalan Kalimantan, Rawa Makmur Permai 17 RT.09 RW.03 dikabarkan menghilang.

Menurut keterangan keluarga, Fahri Day Rozi mengatakan kalau korban, Lela Asni (43) dikabarkan menghilang setelah tidak pulang kerumah sejak hari minggu 6 mei 2018 sampai sekarang.

"Bibi saya itu biasanya berjualan sayur di pantai Kualo, dia biasanya pulang untuk makan siang. Nah setelah ditunggu sampai sore hingga 24 jam, beliau tak kunjung pulang," ucap Fahri.

Fahri juga menuturkan kalau sempat ada yang bilang bahwa bibinya itu dibawa oleh seseorang menggunakan sepeda motor ke arah sungai itam, Bengkulu Tengah.

"Kemaren ada yang bilang kalau bibi saya dibawa oleh seseorang ke arah sungai itam, Bengkulu Tengah. Kita juga sampai hari ini belum mengetahui secara pasti kemana kepergian bibi saya," terang Fahri.

Dia juga berharap aparat kepolisian bisa menemukan keluarganya yang hilang, serta meminta kepada warga yang melihat keluarganya tersebut untuk segera mengantarkan ke alamat beliau.

"Semoga bibi saya cepat ketemu, juga untuk masyarakat yang melihat beliau kami mohon untuk mengantarkan ke alamat rumah kami," ungkap Fahri. [ogi/aji]