PNS Pemkot Tanpa THR

Dikatakan Sekretaris Kota (Sekkot) Bengkulu, Marjon, bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu, saat ini belum memiliki anggaran uang Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkot Bengkulu, karena belum adanya aturan yang ada terkait THR teraebut.


Dikatakan Sekretaris Kota (Sekkot) Bengkulu, Marjon, bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu, saat ini belum memiliki anggaran  uang Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkot Bengkulu, karena belum adanya aturan yang ada terkait THR teraebut.

"Untuk THR nanti kita sesuaikan dengan aturan, kalau aturannya ada pasti kita anggarkan tapi jika aturannya tidak ada berarti tidak teranggarkan," kata Sekkot Bengkulu, Marjon, Minggu (12/6/2016).

Marjon juga memastikan bahwa pada tahun 2015 lalu Pemkot juga tidak menganggarkan THR.

"Karena aturannya tidak boleh tentu tidak dianggarkan. Untuk tahun 2015 kemarin THR juga tidak ada, untuk tahun ini Insyaallah yang terbaik," jawab Marjon singkat. [R90]