Patung Veteran Kota Bengkulu Rusak dan Beralih Fungsi

Patung Veteran di Taman Tugu Lupis Kota Bengkulu, terlihat rusak parah hingga tak berbentuk selayaknya sebuah patung. Hingga saat ini belum tampak perhatian khusus pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu menyikapi hal tersebut, diketahui sebelumnya Pemkot Bengkulu telah menganggarkan perbaikan taman sebesar Rp. 2 miliar pada APBD tahun anggaran 2015 dan telah disetujui oleh DPRD Kota Bengkulu.


Patung Veteran di Taman Tugu Lupis Kota Bengkulu, terlihat rusak parah hingga tak berbentuk selayaknya sebuah patung. Hingga saat ini belum tampak perhatian khusus pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu menyikapi hal tersebut, diketahui sebelumnya Pemkot Bengkulu telah menganggarkan perbaikan taman sebesar Rp. 2 miliar pada APBD tahun anggaran 2015 dan telah disetujui oleh DPRD Kota Bengkulu.

Anggaran sebesar Rp. 2 miliar diperuntukkan bagi tiga taman yakni Simpang Nusa Indah, Tugu Lupis Veteran dan Simpang Kandis.

Dari pantauan RMOL Bengkulu, taman tersebut terlihat dialihfungsikan osebagai tempat berjualan leh masyarakat, dengan alasan untuk menjaga keamanan dan kebersihan taman.

"Kami berjualan disini sekalian jaga taman dan kebersihannya, jualan disini kami tidak bayar dengan siapa-siapa," kata salah satu pedagang kelapa muda di Taman Veteran tersebut, Juni, Jumat (15/7/2016).

Selain itu pedagang tersebut juga meminta Pemkot Bengkulu, untuk memberi penerangan, untuk lebih menjaga keamanan.

"Yang penting sebenarnnya, kami berharap pihak pemerintah memberi penerangan ditaman ini, karena setiap malam anak-anak banyak yang nongkrong," ucap Juni. [R90]