KPU Rejang Lebong Pasang Target Partisipasi Pemilih

RMOLBengkulu. Pada Pemilu serentak 2019 nanti, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupten Rejang Lebong meningkatkan target partisipasi pemilih dari capaian Pemilu 2014 lalu.


RMOLBengkulu. Pada Pemilu serentak 2019 nanti, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupten Rejang Lebong meningkatkan target partisipasi pemilih dari capaian Pemilu 2014 lalu.

Koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Politik Parmas dan SDM KPU Rejang Lebong, Ujang Maman menyampaikan, pihaknya menargetkan pada Pemilu nanti tingkat partisipasi pemilih mencapai 82 persen.

"Kita targetkan pada Pemilu 2019 nanti tingkat partisipasi pemilih mencapai 78 hingga 82 persen, target ini lebih tinggi dari capaian Pemilu 2014 silam yakni sebanyak 76 persen," kata Ujang Maman kepada RMOLBengkulu, Jumat (30/11).

Salah satu upaya yang dilakukan pihaknya untuk mencapai target tersebut, menurut dia yakni dengan terus memberikan sosialisasi kepada kalangan masyarakat luas.

Seperti yang dilakukan pihaknya saat ini, dimana KPU Rejang Lebong tengah memberikan sosilisasi di 13 titik yang tersebar di 8 dari 15 kecamatan.

"Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan di 13 titik dalam 8 kecamatan, sosialisasi ini sendiri dimulai sejak 29 November hingga 2 Desember besok," imbuhnya.

Sasaran kegiatan sosialisasi sendiri menurut dia terdiri dari pemilih pemula, penyandang disabilitas hingga berbasis keluarga, dimana dalam kegiatan itu pihaknya turut melibatkan Panitia Pemilihan Kecamatan. [nat]