Gandeng UNIB Kaji Capaian 16 Program Prioritas

RMOLBengkulu. Pentingnya kajian ilmiah dalam setiap program pembangunan mendorong Pemkab Lebong untuk bekerja sama dengan lembaga akademis terpercaya. Pemerintah menunjuk Universitas Bengkulu (UNIB) untuk mengkaji 16 program prioritas Pemkab Lebong.


RMOLBengkulu. Pentingnya kajian ilmiah dalam setiap program pembangunan mendorong Pemkab Lebong untuk bekerja sama dengan lembaga akademis terpercaya. Pemerintah menunjuk Universitas Bengkulu (UNIB) untuk mengkaji 16 program prioritas Pemkab Lebong.

Kabag Pembangunan Sekretariat Kabupaten (Setkab) Lebong, Joni Prawinata mengungkapkan, seluruh program OPD yang masuk dalam 16 program prioritas akan didata, kemudian akan diserahkan kepada tim Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNIB.

"Tapi tidak mungkin capaian program ini kita ketahui tanpa ada kajian yang lebih ahli. Makanya, kita gandeng LPPM UNIB untuk mengkaji capaian 16 program prioritas dalam 4 tahun terakhir," kata dia, Selasa (10/9).



Dia berharap, LPPM UNIB bisa juga memberikan pertimbangan soal kebijakan penggunaan anggaran. Pemkab Lebong telah memiliki instrumen e-budgeting canggih yang mampu mengatur proses penganggaran agar efisien.

Namun, Pemkab juga perlu kajian agar dana yang dibelanjakan tidak salah sasaran dan berdampak besar pada pembangunan.



"Hasil ini nantinya akan menjadi tolak ukur pemkab Lebong untuk mengetahui capaian program RPJMD 2016-2021," demikian Joni. [tmc]