138 Orang Bertarung Rebutkan Posisi 40 Calon PAI

Sesuai dengan jadwalnya pada hari Jum'at lalu (28/10/2016) telah ditutupnya pendaftaran calon Penyuluh Agama Islam (PAI) non PNS oleh Kementerian Agaman (Kemenag) Kabupaten Lebong. Dari data yang ada, sebanyak 138 berkas pelamar akan diseleksikan oleh pihak kemenag Lebong yang nantinya akan diumumkan pada tanggal 14 November mendatang.


Sesuai dengan jadwalnya pada hari Jum'at lalu (28/10/2016) telah ditutupnya pendaftaran calon Penyuluh Agama Islam (PAI) non PNS oleh Kementerian Agaman (Kemenag) Kabupaten Lebong. Dari data yang ada, sebanyak 138 berkas pelamar akan diseleksikan oleh pihak kemenag Lebong yang nantinya akan diumumkan pada tanggal 14 November mendatang.

Dijelaskan, Kepala Kemenag Lebong, H. Tasri melalui Kasi Bimas Islam, H. Darul Maukup, dari total keseluruhan di 5 KAU yang ada di Kabupaten Lebong, pelamar masing-masing diantaranya KUA Lebong Atas sebanyak 27 berkas, KUA Lebong Utara 61 berkas, KUA Lebong Tengah 19 berkas, KUA Lebong Selatan 14 berkas dan KUA Rimbo Pengadang 17 berkas.

Sementara itu, lanjut Darul, pengumuman hasil seleksi berkas akan tetap disampaikan di tempat KUA para pelamar menyerahkan berkas itu sendiri. Sedangkan pekan depan, seluruh Kantor Kemenag se-Provinsi Bengkulu rencananya akan menggelar Rapat Kordinasi (Rakor) terkait proses penyeleksian Calon PAI di wilayah masing-masing.

"Tujuannya adalah untuk meminta petunjuk terkait hasil administrasi yang telah diseleksi oleh seluruh kemenag di Provinsi Bengkulu," tutup Darul. [A11]