Tsunami, Ratusan Warga Ngungsi Di Kantor Gubernur

RMOLBengkulu. Ratusan warga Bandarlampung mengungsi di Kantor Gubernur Lampung. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung melayani warga yang enggan kembali kerumah.


RMOLBengkulu. Ratusan warga Bandarlampung mengungsi di Kantor Gubernur Lampung. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung melayani warga yang enggan kembali kerumah.

"Banyak masyarakat engan kembali ke rumah masih trauma. Mereka takut sewaktu-waktu gelombang pasang kembali datang. Silahkan bagi masyarakat yang malam ini ingin istirahat di Gedung balai Keratun lingkungan Pemprov Lampung," ujar Gubernur Lampung Ridho Ficardo, Sabtu (22/12) malam.

Ridho langsung menemui ratusan warga Bandarlampung yang mengungsi ke Kantor Gubernur. Sebagian besar warga bermukim di sepnajang pantai Telukbetung.

Bersama BPBD, Ridho menenangkan warga. Pemerintah Provinsi Lampung menyediakan air minum dan keperluan lainnya bagi para pengungsi.

Gubernur Lampung mengimbau mengimbau masyarakat jangan panik. Sementara petugas kesehatan dan BPBD Lampung sibuk melayani masyarakat yang ingin istirahat dan tetap bertahan di Balai Keratun. dikutip Kantor Berita Politik RMOL. [ogi]