SIPD 2024 Tuntas, UP Proses Realisasi

Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Lebong, Mustarani Abidin/RMOLBengkulu
Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Lebong, Mustarani Abidin/RMOLBengkulu

Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Lebong, Mustarani Abidin mengatakan, bahwa seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong sudah melaksanakan penginputan anggaran pada sistem informasi pembangunan daerah (SIPD).


Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lebong, Mustarani Abidin kepada wartawan di Rumah Dinas (Rumdin) Bupati Lebong, pada Senin (22/1) siang.

Menurutnya, upaya tersebut dilakukan untuk mempercepat pelaksanaan prioritas anggaran pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024.

"Untuk progres SIPD sudah diinput pasca digelar BIMTEK," kata Mustarani kepada RMOLBengkulu.

Sekda juga berharap agar seluruh OPD di lingkup Pemkab Lebong itu terus melaksanakan percepatan realisasi APBD 2024.

Surat Keputusan tahun 2024 tentang Uang Persediaan (UP) sudah diterbitkan bulan Januari ini. Saat ini, proses pencairan UP sudah berlangsung di sejumlah OPD.

"Saat ini kita dalam proses pencairan UP," demikian Mustarani.