Seleksi JPT Masih Proses Di Sijapti

Sekda Lebong, Mustarani Abidin/RMOLBengkulu
Sekda Lebong, Mustarani Abidin/RMOLBengkulu

Proses seleksi terbuka atau open bidding Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPT) di lingkungan Pemkab Lebong, yang diwacanakan tahun ini masih proses di sistem aplikasi Sistem Informasi Jabatan Pimpinan Tinggi (SIJAPTI) Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).


Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Lebong, Apedo Irman Bangsawan menyebutkan, pihaknya sudah mengusulkan anggaran pelaksanaan open bidding JPT tahun ini.

"Anggaran sudah diplotkan. Sudah kami plotkan kegiatan peningkatan SDM dengan pagu sekitar 500 juta. Tapi, untuk pelaksanaan itu kita menunggu petunjuk pimpinan," kata Pedo di ruang kerjanya, pada Senin (21/2).

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Lebong, Mustarani Abidin menambahkan, untuk proses seleksi terbuka jabatan eselon II masih dalam proses Sijapti. Suatu sistem teknologi informasi komunikasi yang memproses dan mengintegrasikan seluruh alur proses pengisian JPT di lingkungan instansi pemerintah.

"Itulah yang masih belum. Masih proses di Sijapti," kata Mustarani pada Senin (21/2).

Dia mengaku, tidak gegabah. Sebab, masih perlu melalui beberapa proses tahapan. Mulai dari mendapatkan rekom KASN, usulan untuk pansel dan SK Bupati, hingga usulan yang dimuatkan ke dalam aplikasi Sijafti.

"Kalau sudah proses di Sijapti. Baru kita langsung gelar," singkatnya.

Adapun deretan 17 jabatan eselon II yang kosong di lingkungan Pemkab Lebong, yakni Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Sosial (PMDS) Lebong, Kadis Ketahanan Pangan, Kepala DPM-PTSP, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan, Kadis Dikbud, Kadis Pertanian dan Perikanan, Kadis Lingkungan Hidup, Kadis Parpora Lebong.

Kemudian, Kepala Kantor Satpol PP Lebong, Kadis Kominfo SP, Kadis Perindagkop-UKM, Kepala Bappeda Lebong, Kepala BKD Lebong, Kepala BKPSDM Lebong, Kadis Nakertrans Lebong, Sekretaris DPRD Lebong, dan Kadis PUPR-P Lebong.

Sedangkan, satu jabatan Dirut RSUD dibawah naungan Dinkes Lebong tidak diikutsertakan melalui seleksi terbuka, dan hanya akan dilakukan penunjukan dan diisi oleh pejabat eselon III.