Didukung Pelebaran Jalan, Pemdes Sungai Gerong Bakal Launching Desa Wisata

Ilustrasi/Net
Ilustrasi/Net

Pemerintah Desa (Pemdes) Sungai Gerong segera melaunching Desa Wisata di desa setempat.


Kades Sungai Gerong, Hesdianto Eko Mareja mengatakan, desa wisata ini sebagai destinasi wisata baru yang menggunakan lokasi disekitar areal persawahan milik desa.

"Desa wisata diharapkan mampu meningkatkan pendapatan desa dan masyarakat sekitar sebagai tuan rumah yang baik," kata Eko, kemarin (3/3).

Dia menambahkan, tujuan Pemdes menjadikan Sungai Gerong sebagai Desa wisata ini juga merupakan wujud dalam menyokong program pemerintah pusat yakni membangun dari pinggiran.

Desa bukan dibentuk menjadi pariwisata melainkan dijadikan sebagai alat untuk mewujudkan pariwisata. 

Sejalan dengan hal tersebut maka aktifitas wisata yang dilakukan pun lebih ditekankan pada keterlibatan masyarakat dalam pengelolaannya.

"Diharapkan kedepannya desa wisata ini bisa lebih mandiri dan mampu menciptakan paket desa wisata yang kreatif dan inovatif sehingga memiliki nilai jual. Sehingga akan lebih terasa dampak secara ekonomi bagi masyarakat dan para pelaku usaha di desa Wisata yang berada di desa Sungai Gerong ini," terangnya.

Dikatakan, akses jalan menuju desa setempat sebelumnya termasuk jalan melingkat yang ada saat ini tergolong sempit. Beruntung, tahun ini ada peningkatan fasilitas infrastruktur pendukung seperti pelebaran jalan oleh Pemkab Lebong melalui Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPR-P) Lebong.

"Kondisi krodit terjadi ketika terjadi lonjakan kunjungan wisatawan, dimana  sentra  parkir utama penuh terpaksa bus parkir di jalan tersebut. Tapi, Alhamdulillah tahun ini jalan lintas di desa kita dilebarkan," demikian Eko.