Pilkades BU, Keterwakilan Perempuan Hanya 1 Persen

Perhelatan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2016 di 180 desa, Kabupaten Bengkulu Utara (BU) yang selesai digelar, Senin (26/7/2016) kemarin. Dalam pemilihan tersebut keterwakilan perempuan yang terpilih sebagai Kades masih sangat rendah.


Perhelatan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2016 di 180 desa, Kabupaten Bengkulu Utara (BU) yang selesai digelar, Senin (26/7/2016) kemarin. Dalam pemilihan tersebut keterwakilan perempuan yang terpilih sebagai Kades masih sangat rendah.

Kabag Pemerintahan, Setda Bengkulu Utara, Sridasa Utami, kepada RMOL Bengkulu, Selasa (27/6/2017), menjelaskan, pada Pilkades glombang I, Kades terpilih didominasi oleh laki-laki.

"Jika dipersentasiekan sepertinya masih rendah, kira-kira dibawah satu persen," kata Sri sapaan akrabnya.

Ia juga menegaskan, peroses tahapan Pilkades sejauh ini berjalan lancar, meski ada permasalahan saat pemungutan suara, namun bukan merupakan hambatan.

"Kita yakin proses Pilkades akan berlangsung sesuai tahapan yang telah terencana," tegasnya.

Ia juga menyatakan Pemda Bengkulu Utara bakal kembali menggelar Pilkades serentak pada tahun 2017 di 20 desa, dan pada tahun 2019 di 13 desa.

Untuk diketahui, tahapan Pilkades serentak 2016, Kabupaten Bengkulu Utara, pada Selasa (26/7/2016) yaitu penyampaian laporan PPKD kepada BPD tentang penetapan calon kepala desa, penyampaian laporan dan permohonan BPD tentang penetapan calon kepala desa terpilih, dan pada Rabu (27/7/2016), pengesahan keputusan Bupati tentang penetapan kepada desa terpilih serta pelantikan kepala desa terpilih masa jabatan enam tahun kedepan, Kamis (28/7/2016) di halaman Kantor Bupati Bengkulu Utara.

Berikut perempuan yang terpilih dalam Pilkades Kabupaten Bengkulu Utara. Eli Anggraini, Desa Perbo, Kecamatan Kerkap, dengan torehan 173 suara, Ermayani, Desa Air Badai, Kecamatan Hulu Palik, memperoleh 68 suara, Sri Muryani, Desa Sumber Agung, Kecamatan Arma Jaya, mendapat 338 suara, Tri Yulianti, Desa Tanjung Anom, Kecamatan Giri Mulya, memperoleh 367 suara dan Mursilawati, Desa Bukit Sari, Kecamaan Ulok Kupai, memperoleh 268 suara. [N14]