Penderita Gizi Buruk Masih Ada Di Rejang Lebong

RMOLBengkulu. Kasus gizi buruk masih ditemukam di Kabupaten Rejang Lebong, saat ini sebanyak 2 pasien penderita gizi buruk di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Curup.


RMOLBengkulu. Kasus gizi buruk masih ditemukam di Kabupaten Rejang Lebong, saat ini sebanyak 2 pasien penderita gizi buruk di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Curup.

Kasi Pelayanan Medik RSUD Curup, Yan Darwin kepada Wartawan, Kamis (10/5) menyebutkan, kedua penderita gizi buruk itu yakni Wanda usia 9 bulan, asal Desa Blitar Muka Kecamatan Sindang Kelingi dan Afika (5) asal Desa Balai Buntar Kecamatan Sindang Beliti Ilir.

"Pasien anak atas nama Afika berat badannya hanya 11 Kg, anak ini menderita gizi buruk karena ada penyakit penyerta yakni kejang-kejang yang kerap menyebabkan muntah-muntah," ujarnya.

Sementara itu, pasien anak atas nama Wanda sendiri menurut dia, berat badannya hanya 5,5 Kilogram (Kg) padahal anak pada usianya seharusnya memiliki berat badan normal 8 hingga 9 Kg, dari pemeriksaan medis anak ini juga memiliki penyakit penyerta berupa infeksi saluran pernapasan.

Kedua pasien anak ini ditambahkan Yan Darwin, di rujuk ke RSUD Curup pada Senin (7/5) kemarin, keduanya memang berasal dari keluarga kurang mampu, saat ini keduanya telah mendapat penanganan medis serta intervensi gizi oleh petugas gizi.

Disisi lain, Suherman (40) orang tua Wanda menuturkan, waktu lahir anaknya memiliki berat badan normal yaitu 2,8 Kg, hanya saja seiring perkembangannya, pertumbuhan anaknya menjadi lambat.

"Harapannya anak saya bisa segera pulih dan tumbuh normal seperti anak lainnya," harapnya. [izk]