Pemdes Bungin Bagikan BLT-DD ke 45 KPM

Foto/Repro
Foto/Repro

Pemerintah desa (Pemdes) Bungin Kecamatan Bingin kuning kabupaten Lebong provinsi Bengkulu, secara resmi menyalurka bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) kepada 45 keluarga penerima manfaat (KPM), pada Rabu (28/02) yang dipusatkan di Balai Desa.


Hadir pada acara tersebut Camat Bingin Kuning, Meika Rizka beserta Kasi Pemerintahan, Pj Kades Bungin, Sangkut beserta perangkatnya, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Ketua BPD, pendamping desa, pendamping kecamatan, serta masyarakat.

Pembagian BLT-DD yang diberikan secara tunai oleh pemdes Bungin sebesar Rp 600.000 pada bulan Januari hingga Februari.

Camat kecamatan Bingin Kuning, Meika Rizka memberikan arahan kepada penerima BLT-DD untuk menggunakan uang yang diberikan sebaik mungkin untuk kebutuhan yang pokok.

"Kami berharap masyarakat bijak dalam membelanjakan BLT-DD untuk keperluan rumah tangga," ucapnya.

Sementara itu, Penjabat Kades Bungin Sangkut berharap pembagian bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) ini dimanfaatkan penerima untuk kebutuhan sehari-hari mengingat sebentar lagi memasuki bulan puasa ramadhan 1445 H.

“Harapan kita, masyarakat menggunakan uang itu sebaik mungkin untuk membeli kebutuhan pokok para penerima BLT-DD, mengingat kita akan memasuki bulan suci ramadhan," ucapnya.