Inilah jenis STB Matrix Apple Dengan Keunggulannya Masing Masing

Foto/Repro
Foto/Repro

STB Matrix Apple merupakan salah satu merk STB yang cukup diminati oleh masyarakat. Hal itu dikarenakan merk Set Top Box satu ini memberikan kelebihan yang tidak dimiliki oleh merk lainnya. Salah satunya adalah STB Matrix Apple memiliki beberapa jenis yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Dengan banyaknya jenis STB Matrix Apple, maka pengguna bisa memilih produk dari Matrix yang memang dikenal kualitasnya sangat baik. Untuk mengetahui apa saja jenis STB Matrix Apple dengan keunggulannya masing-masing, simak ulasannya di bawah ini.

1. STB Matrix Apple DVB-T2 Merah

Pertama ada STB Matrix Apple DVB-T2 merah yang bisa menjadi salah satu pilihan terbaik. Bisa dikatakan, STB Matrix Apple DVB-T2 Merah ini adalah salah satu merk STB Matrix yang cukup laris di pasaran.

Untuk tipe ini menawarkan beberapa fitur yang cukup lengkap. Salah satu keunggulannya adalah memiliki aplikasi MEECAST.  Dengan fitur tersebut, pengguna dapat melakukan share screen melalui HP yang disambungkan ke layar TV.  Selain itu, masih ada fitur menarik lainnya seperti tampilan layar  Full HD 1080P, aplikasi Youtube, Youtube Kids, Tiktok, Mitube, dan masih banyak lagi.

2. STB Matrix Apple DVB-T2 Silver

Berikutnya ada STB Matrix Apple DVB-T2 Silver yang juga dapat memberikan pengalaman menarik saat menggunakan STB. Pada dasarnya, tipe ini memiliki fitur yang tidak jauh berbeda dengan jenis merah sebelumnya. Hanya saja, perbedaan yang paling mencolok adalah STB Matrix Apple DVB-T2 Silver memiliki memori storage.

Pada STB satu ini memiliki memori storage yang besarnya mencapai 4 MB. Selain itu, tipe ini sudah dibekali dengan media player dan juga applecast sebagai fitur unggulannya.

3. STB Matrix Apple DVB-T2 Kuning

Jenis STB Matrix Apple berikutnya yang bisa menjadi bahan pertimbangan adalah warna kuning. Jika dilihat sekilas, STB Matrix Apple DVB-T2 Kuning ini tidak jauh berbeda dengan beberapa jenis lainnya Hal yang sedikit membedakan adalah fitur-fitur unggulannya yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.

Contohnya saja, pada STB ini terdapat chipset bernama SUNPLUS 1509C, memori ram sebesar 512 Mb, flash 4 Mb, video layar full HD, audio MPEG1, MPEG-2 1X,  Wifi Dongle, hingga terdapat USB Port di bagian depan. Dari keunggulan tersebut, STB ini memberikan fitur yang cukup berbeda dengan dua jenis sebelumnya.

4. STB Matrix Apple Garuda DVB-T2

Untuk STB Matrix Apple berikutnya tidak lagi menggunakan warna, tetapi memakai kode Garuda. Pada jenis STB yang satu ini memiliki beberapa fitur yang cukup menarik. Beberapa fitur unggulannya antara lain MEECAST, Full HD 1080P, aplikasi Youtube, Youtube Kids, Video.com, hingga Tiktok.

Selain itu, STB ini juga unggul dalam hardware seperti terdapat USB 1 x Front, Chipset GX6701, Memori storage 4 MB, hingga CPU tahan panas.

5. STB Matrix Apple DVB2IP

Terakhir ada STB Matrix Apple DVB2IP yang merupakan generasi terbaru dari matrix apple HD merah dengan teknologi 2IP. Dengan menggunakan teknologi tersebut, maka menonton siaran digital bisa dilakukan pada empat perangkat berbeda dengan channel yang berlainan.

Selain itu, STB ini juga sudah dibekali dengan port LAN yang sangat memungkinan pengguna untuk dapat menyambungkan kabel LAN secara langsung dari Router Internet. Fitur menarik lainnya dari STB ini adalah memiliki memori 1 GB, flash 8 MB, Full HD, Wifi Dongle, MEECAST, dan masih banyak lagi.

Demikian beberapa jenis STB Matrix Apple dengan keunggulannya masing-masing. Semoga informasi ini bisa memberikan manfaat.