Desa Beringin Datar Dapat Piagam PHBS

RMOLBengkulu. Desa Beringin Datar, Kecamatan Pino, memperoleh piagam Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Selatan.


RMOLBengkulu. Desa Beringin Datar, Kecamatan Pino, memperoleh piagam Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Selatan.

Piagam penghargaan di berikan atas keberhasilan Kepala Desa Beringin Datar dalam mengajak serta menciptakan masyarakatnya berperilaku hidup bersih dan sehat.

"Saya sangat mengapresiasi warga saya atas  berperilaku hidup bersih dan sehat, yang telah kita laksanakan dengan baik sehingga penghargaan ini bisa kita dapatkan. saya harap kedepannya, khususnya kepada warga desa beringin datar agar tetap menjaga perilaku untuk hidup bersih dan sehat untuk di pertahankan," kata Kades Beringin Datar Karmin Salil, di Kantor Desa Beringin Datar, Rabu (19/12).

Di dalam keberhasilan ini lanjut Karmin, Saya berharap desa kita bisa menjadi sebagai contoh untuk desa lain, untuk mengikuti perilaku hidup bersih dan sehat.

"Saya mengharapkan agar Seluruh Desa yang telah memeroleh penghargaan, bisa menjadi contoh bagi Desa lain untuk mengikuti perilaku hidup bersih dan sehat sebab dengan menerapkan hidup bersih dan sehat mampu mencegah penyakit yang menular," demikian Karmin. [nat]