DAK Kesehatan Meningkat Tahun Ini

RMOLBengkulu. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebong merilis penerimaan Dana Alokasi Khusus (DAK) bidang kesehatan di Kabupaten Lebong tahun 2019 ini.


RMOLBengkulu. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebong merilis penerimaan Dana Alokasi Khusus (DAK) bidang kesehatan di Kabupaten Lebong tahun 2019 ini.

Tak tanggung - tanggung, DAK kesehatan yang diberikan oleh pemerintah pusat untuk Kabupaten Lebong tahun ini sekitar Rp 14,9 Miliar. Angka itu meningkat, jika dibanding tahun lalu hanya sebesar Rp 7,2 Miliar.

Kadis Kesehatan Kabupaten Lebong, Rachman, mengungkapkan, DAK rujukan untuk RSUD sebelumnya hanya Rp 4,5 Miliar meningkat menjadi Rp 8,7 Miliar. Sedangkan, Dinkes sebelumnya dialokasi Rp 2,7 Miliar meningkat menjadi Rp 5 Miliar.

"Fasilitas yang diperlukan untuk mengoptimalkan pelayanan kesehatan, seperti di RSUD dab Puskesmas akan semakin memadai dengan adanya dana ini,'' jelas Rachman kepada RMOLBengkulu, kemarin (3/2) siang.

Selain RSUD dan Dinkes, kata Rachman, DAK kesehatan ini juga telah diplotkan untuk Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Lebong, sebesar Rp 1,1 Miliar.

"Jadi, total keseluruhan ada Rp 14,9 Miliar. Dengan rincian, DAK Dasar sebesar Rp 4.054.671.000, Rujukan 8.716.438.000, Farmasi 1.016.797.000, dan DAK KB 1.133.000.000," tutupnya. [ogi]