Bupati Groundbreaking Pembangunan Masjid, Soal Akses Jalan: Kita Juga Prihatin

Bupati Lebong, Kopli Ansori melaksanakan Groundbreaking Pembangunan Masjid/Ist
Bupati Lebong, Kopli Ansori melaksanakan Groundbreaking Pembangunan Masjid/Ist

Bupati Lebong, Kopli Ansori peletakan batu pertama alias Groundbreaking pembangunan masjid Syuhada di Desa Air Putih (Bioa Putiak) Kecamatan Pinang Belapi, Kabupaten Lebong, Kamis (15/6).


Turut hadir dalam acara itu, yakni Sekda Lebong, Mustarani Abidin, para staf ahli, asisten, sejumlah Kepala Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD), perwakilan pemerintah desa, hingga masyarakat setempat.

Bupati Lebong, Kopli Ansori menyampaikan, terkait pembangunan masjid bupati meminta panitia masjid untuk tetap semangat dalam kegiatan amal tersebut. Ia berharap, di pertengahan tahun 2024 masjid dapat terselesaikan.

"Kita juga imbau jajaran Pemkab atau OPD dapat membantu dalam bentuk apapun (uang atau material)," kata Kopli, Kamis (15/6) siang.

Politisi PAN ini juga menanggapi keluhan masyarakat terkait kondisi jalan Provinsi segmen Kelurahan Pasar Muara Aman menuju wilayah Kecamatan Pinang Belapis, dalam kondisi rusak parah.

Namun, hasil komunikasi pihaknya dengan Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah akan ada anggaran pemeliharaan tahun 2023 ini.

Perbaikan jalan Muara Aman menuju Tambah Sawah dengan pagu Rp 2,6 Miliar dengan titik nol jembatan air Putih sepanjang 1,5 km.

"Kita juga prihatin, dan sudah WA (aplikasi) langsung dengan gubernur yang ditanggapi oleh gubernur akan direncanakan dan dibangun juga tahun ini," demikian Kopli.

Pantauan dilapangan, acara dilanjutkan dengan penggalangan dana yang dipandu Sekda Lebong, Mustarani Abidin. Akumulasi penggalangan dana mulai dari kayu, besi, semen hingga uang tunai mencapai Rp 110 juta ditambah gaji Sekda Lebong sebulan sebesar Rp 8,2 juta.

Adapun nomor rekening jika ada dermawan ingin membantu pembangunan masjid melalui nomor rekening Bank Bengkulu: 202020-1131-163 (Masjid Syuhada).