Breaking News: 1 Ramadan 1444 H Jatuh Kamis 23 Maret

Ilustrasi/Net
Ilustrasi/Net

Pemerintah pusat melalui Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan 1 Ramadhan 1444 H yang jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023.


Keputusan itu diambil berdasarkan hasil sidang Isbat penentuan awal Ramadan 1444 H yang dipimpin langsung Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Rabu (22/3) malam.

Menurut Menag, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia pada posisi antara 6 derajat 42 menit sampai 8 derajat 45 menit dan elongasi dan elongasi 7, 55 sampai 9,56 menit. 124 titik rukyatul hilal ada beberapa orang melihat hilal, oleh karena itu sudah diatas ufuk dan kriteria MABIMS.

"Oleh karena itu secara mufakat, bahwa 1 Ramadan 1444 Hijriah jatuh pada hari Kamis tanggal 23 Maret 2023 Masehi," kata Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas.

Yaqut menuturkan, pengamatan hilal dilakukan di 124 titik di 34 Provinsi di Indonesia. Sebagian banyak melaporkan telah melihat hilal, hanya beberapa yang tak melihat. Sehingga 1 Ramadan dimulai pada Kamis (23/3) besok.

"Di 124 titik rukyatul hilal ada beberapa orang yang melaporkan melihat hilal. Berdasarkan hisab seluruh hilal di Indonesia sudah di atas ufuk dan memenuhi MABIMS,” jelas Gus Yaqut.