Wabup Pastikan Komitmen Pemkab Dukung Peningkatan SDM

RMOLBengkulu. Pemerintah Kabupaten Lebong terus berkomitmen untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang ada di lingkungan pemkab tersebut.


RMOLBengkulu. Pemerintah Kabupaten Lebong terus berkomitmen untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang ada di lingkungan pemkab tersebut.

Hal itu diungkapkan Wakil Bupati (Wabup) Lebong Wawan Fernandez usai membuka acara resmi pelatihan tatakelola destinasi pariwisata di Kabupaten Lebong, yang digelar di Aula Hotel Asri Muara Aman Selasa (1/10) kemarin.

Ia mendukung terciptanya sumber daya manusia (SDM) yang handal dalam mengelola kepariwisataan. Apalagi kedepannya, industri pariwisata merupakan salah pendongkrak ekonomi dalam bidang jasa.

"Harapannya mereka yang ikut pelatihan, dapat menggerakan potensi pariwisata dan bagaimana menyajikan layanan kepada pengunjung dan bidang jasa maupun dalam pneyajian kulinernya," ujar Wawan.

Dia berharap, para peserta pelatihan dapat mengerakan masyakakat untuk peduli dengan wisata, karena dengan wisata bisa membangun daerah.

"Pengelolaan pariwisata juga dapat meningkatkan perekonomian desa disekitar objek wisata. Masyarakat setempat juga bisa menjual berbagai kuliner khas kearifan lokal dan cindermata atau oleh-oleh," ucapnya. [tmc]