Sempat Tersendat, Akhirnya Karang Taruna Di Lebong Terima Paket Bantuan

Kabid Sosial Dinas PMDS Kabupaten Lebong, Jusraweni saat menyerahkan bantuan paket masker dan vitamin kepada Karang Taruna Kecamatan Rimbo Pengadang/RMOLBengkulu
Kabid Sosial Dinas PMDS Kabupaten Lebong, Jusraweni saat menyerahkan bantuan paket masker dan vitamin kepada Karang Taruna Kecamatan Rimbo Pengadang/RMOLBengkulu

Diam-diam ternyata sejumlah Karang Taruna di Kabupaten Lebong mendapatkan bantuan dari Direktorat Jenderal Pemberdayaan Sosial Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia, pada tahun 2021 lalu.


Hanya saja, distribusi bantuan berupa paket masker dan vitamin itu sempat tersendat atau disimpan pejabat lama di ruang Bidang Sosial Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Sosial (PMDS) Kabupaten Lebong.

Untuk itu, bantuan paket masker dan vitamin tersebut langsung dibagikan secara simbolis kepada Karang Taruna Kecamatan Rimbo Pengadang, pada Rabu (16/3) siang.

Kabid Sosial Dinas PMDS Kabupaten Lebong, Jusraweni tak menepis kabar tersebut. Ia mengaku, dirinya baru mengetahui jika ada bansos berupa paket masker dan vitamin untuk dibagikan kepada masyarakat melalui sejumlah karang taruna.

"Masker itu program kementerian tahun 2021. Waktu saya baru masuk, itu masker sudah ada. Nah, jadi dengan pejabat yang lama dibiarkan saja. Kita dapat informasi dari Kemensos mau bukti penyaluran, makanya kita serahkan," ujar Weni sapaan akrabnya, pada Rabu (16/3).

Dia menambahkan, bantuan itu program pemberdayaan dari Kemensos difokuskan kepada 12 Karang Taruna yang tersebar di 12 Kecamatan. 

"Kita bagikan kepada Karang Taruna yang aktif saja. Tadi kita serahkan sama Karang Taruna Kecamatan Rimbo Pengadang," tambahnya.

Adapun bantuan berupa 100 paket masker yang berisikan 7 lembar. Kemudian, vitamin D 1.000 IU sebanyak 100 paket, vitamin C TAB 250 mg sebanyak 100 paket, dan 100 paket vitamin zink TAB 20 mg.

"Memang belum dikasih (pejabat) yang lama. Belum sempat disalurkan saja. Karena mau menyiapkan berita acara dan keperluan lain. Tapi, barangnya ada di ruangan," demikian Weni.