Perayaan HUT Kemerdekaan di RSUD Argamakmur Meriah

Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-71, RSUD Argamakmur, Kabupaten Bengkulu Utara, menggelar berbagai lomba.


Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-71, RSUD Argamakmur, Kabupaten Bengkulu Utara, menggelar berbagai lomba.

Suasana kemeriahan sangat terasa, dimana para peserta antusias mengikuti rangkaian kegiatan yang digelar, seperti permainan futsal mengenakan sarung untuk pemain perempuan dan mengenakan daster bagi laki-laki. Ada pula permaianan khas 17-an seperti gaple, berjalan dengan balon dan permainan lainnya.

"Tujuan penyelenggaraan kegiatan ini untuk mempererat tali silahturahmi karyawan di RSUD Argamakmur. Dalam suasana gembira di hari kemerdekaan ini juga diharapkan karyawan dapat lebih fress," harap Direktur RSUD Argamakmur, Dr Jasmen, kepada RMOL Bengkulu, Sabtu (14/8/2016).

Jasmen memastikan, kegiatan yang dilakukan sudah terjadwal dengan baik. Dapat dipastikan tidak akan menggangu pelayanan medis kepada pasien yang sedang dirawat.

"Semua telah terjadwal, kami pastikan tidak akan menggangu pelayanan medis, bahkan sebagian keluarga pasien turut serta dalam perlombaan yang kami adakan," pungkas Jasmen. [N14/ADV]