Pasar Padang Jaya Dibangun Dengan DD

RMOLBengkulu. Pemerintah Desa Padang Jaya, memanfaatkan dana desa (DD) untuk membangun pasar desa. Anggaran yang dikucurkan membangun 48 los pasar tersebut dialokasikan selama 3 tahun.


RMOLBengkulu. Pemerintah Desa Padang Jaya, memanfaatkan dana desa (DD) untuk membangun pasar desa. Anggaran yang dikucurkan membangun 48 los pasar tersebut dialokasikan selama 3 tahun.

Begitu disampaikan, Kepala Desa Padang Jaya, Karyadi, Kamis (21/3).

Disampaikannya, aktifitas pasar Desa Padang Jaya sepekan sekali pada hari Kamis.

"Hari-hari biasa setiap sore tetap buka, namun yang jualan untuk kebutuhan rumah tangga seperti sayur-mayur," kata Karyadi.

Sementara itu, Bupati Bengkulu Utara, Mian yang berkesempatan meresmikan pasar tersebut mengapresiasi kinerja dan kekompakan masyarakat Desa Padang Jaya.

Dengan demikian ada 14 pasar total di Kabupaten Bengkulu Utara.

"Kami memberikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Padang Jaya dalam menggunakan Dana Desa. Ini patut dicontoh, dalam tiga Tahun telah memiliki pasar,” pungkas Bupati Bengkulu Utara, Mian. [nat]