CPNS Pemprov Bengkulu, Pelamar Dokter Spesialis Masih Kosong

RMOLBengkulu. Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu resmi di tutup tadi pagi, Rabu (27/11) pukul 00.00 Wib.


RMOLBengkulu.  Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu resmi di tutup tadi pagi, Rabu (27/11) pukul 00.00 Wib.

Informasi tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu melalui Pelaksana Harian (Plh)
Kabid Pengadaan, Pemberhentian, Informasi dan Kepegawaian (PPIK) BKD Provinsi Bengkulu, Sudibiyo.

"Untuk pendaftaran sudah ditutup tadi pagi pukul 00.00 Wib. Dan sekarang sudah masuk dalam tahap seleksi berkas yang nantinya akan di umumkan pada tanggal 12 Desember mendatang," kata Sudibiyo, Rabu (27/11) Kepada RMOLBengkulu.

Dirinya juga menyebutkan bahwa jumlah pelamar pns untuk kouta Provinsi Bengkulu kurang dari 1000 pelamar, yang pendaftrannya telah berjalan selama 17 hari dimulai dari tangga 11 November sampai dengan 27 November 2019.

"Jumlah peserta yang mendaftar di website sscn.bkn.go.id  ada sebanyak 790 , tetapi yang submit hanya 731," sambungnya,

Sementara untuk jumlah berkas yang tidak memehui syarat mencapai 40 lebih berkas. Dan yang memenuhi syarat mencapai 600 lebih. Hal itu nantinya akan menjadi pertimbangan bagi para panitia seleksi cpns provinsi Bengkulu.

"Tidak Memenuhi Syarat (TMS) ini belum diperiksa panitia seleksi , apakah ada yang bisa di toleransi atau tidak. Dan itu kita serahkan kepada tim seleksi berdasarkan hasil verivikasi tersebut," ucap Sudibiyo.

Sebelumnya Pemprov Bengkulu telah membuka sebanyak 3 jabatan yang terdiri dari Tenaga Kesehatan, 9 formasi, Tenaga Teknis ada 2 formasi, Tenaga Pendidikan ada 7 formasi. Dari masing-masing formasi tersebut  masih terdapat kekosongan di formasi dokter spesialis.

"Dari formasi tersebut, sebanyak 6 formasi mengalami kekosongan peminat, yaitu 5 dokter spesialis dan 1 untuk formasi disabilitas," tutup Sudibiyo. [ogi]