Coklit Data Pemilih, PPDP Dibekali Lima Jenis APD

RMOLBengkulu. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rejang Lebong bakal mendistribusikan alat pelindung diri (APD) untuk para petugas pemutakhiran data pemilih (PPDP) yang akan melakukan pemutakhiran pada bulan ini.


RMOLBengkulu. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rejang Lebong bakal mendistribusikan alat pelindung diri (APD) untuk para petugas pemutakhiran data pemilih (PPDP) yang akan melakukan pemutakhiran pada bulan ini.


Sekretaris KPU Rejang Lebong, Martoni mengatakan, APD yang akan didistribusikan kepada para PPDP tersebut bersumber dari APBN yang dikirim oleh Pemerintah pusat.


"APD yang kita terima dan akan didistribusikan untuk PPDP ini ada lima jrnis, yakni masker, pelindung wajah atau Face Shield, sarung tangan sekali pakai, Thermo Gun dan Hand Sanitizer," kata Martoni kepada awak media, Kamis (9/7).


Dia melanjutkan, APD tersebut akan didistribusikan pada 14 Juli nanti kepada 575 orang PPDP yang akan melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih sebanyak 211.142 pemilih sejak 15 Juli hingga 13 Agustus 2020.

Nantinya dijelaskan dia, APD itu akan didistribusikan melalui PPK di 15 kecamatan, kemudian PPK mendistribusikan ke PPS di desa atau kelurahan baru kemudia, PPS mendistribusikan ke PPDP.


"Selain dibekali dengan APD, PPDP ini juga nantinya akan menjalani Rapid Test Covid-19, yang akan digelar pada 13-14 Juli nanti, jika nantinya ditemukan petugas yang reaktif maka akan diganti dengan petugas lainnya," imbuhnya. [ogi]