4 Hari Bengkulu Akan Alami Pemadaman Listrik Total

PT PLN (Persero) Area Bengkulu, akan melakukan pemadaman listrik total selama 4 hari kedepan pada Sabtu dan Minggu per tanggal 23,24 dan 30,31 Juli 2016, selama 8 jam mulai pukul 08.00 s/d 16.00 WIB.


PT PLN (Persero) Area Bengkulu, akan melakukan pemadaman listrik total selama 4 hari kedepan pada Sabtu dan Minggu per tanggal 23,24 dan 30,31 Juli 2016, selama 8 jam mulai pukul 08.00 s/d 16.00 WIB.

Dalam rangka melaksanakan pemeliharaan jaringan transmisi 70 KV, pemeliharaan isolator SUTT 70 KV Pekalongan-Sukamerindu, pihak PT PLN (Persero) Area Bengkulu akan melakukan pemadaman selama 4 selama 8 jam.

"Kami berharap masyarakat dapat memahami, pemadaman ini karena adanya pemeliharaan dan menjaga kendala dan kontinuitas pasokan listrik," kata Pari El Hakim, manajer PT. PLN (Persero) area Bengkulu.

Pemadaman tersebut berdasarkan jalur yang sudah ditetapkan oleh pihak PT PLN, pemadaman pun dilaksanakan bergilir di 4 kabupaten yaitu, Kabupaten Seluma, Kabupaten Bengkulu Utara, Kabupaten Bengkulu Tengah dan 1 Kota Bengkulu, dengan pemadaman sebesar 15 sampai 20 mega watt.

"Kita memberikan informasi ini kepada warga, untuk dipahami jika pemadaman lebih dari 8 jam deklarasi kita maka akan ada kompensasi bagi warga," ucapnya.

Diketahui pemadam yang akan terjadi selama 4 hari kedepan tersebut, akan dirasakan lebih dari 3000 pelanggan pengguna aliran listrik oleh PT. PLN.

"Lebih kurang 3000 pelanggan yang nantinya akan merasakan pemadam, yang terdapat di 4 kabupaten dan 1 kota," jelas Pari El Hakim. [Y21]