Upacara HUT RI Ke-75 Hanya Diikuti Kepala OPD

RMOLBengkulu. Pemerinta Daerah (Pemda) Kabupaten Lebong memastikan pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-75 tahun 2020 hanya menggelar upacara bendera.


RMOLBengkulu. Pemerinta Daerah (Pemda) Kabupaten Lebong memastikan pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-75 tahun 2020 hanya menggelar upacara bendera.

Asisten I Setda Lebong, Jafri, SSos menyebutkan, untuk kegiatan Pemda Lebong dalam memperingati hari Kemerdekaan RI tahun 2020 ini tidak dilaksanakan seperti pada tahun sebelumnya, yakni hanya diikuti Kepala OPD. Mengigat masih dalam masa pandemi Covid-19.

"Kegiatan memperingati HUT RI tahun ini, Pemda Lebong hanya menggelarkan upacara bendera saja," ungkapnya, kemarin Rabu (5/8).

Dia menjelaskan, terkait dengan kegiatan-kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT RI Pemda Lebong akan menggelar rapat.

Di sisi lain, kata dia, untuk petugas penggerek bendera itu dibatasi. Petugas penggerek bendera ada 3 orang pagi dan 2 orang cadangan dan pada sore harinya 3 orang penggerek bendera dan 2 orang cadangan, jadi totalnya 10 orang untuk petugas penggerek bendera.

"Kalau tahun sebelumnya petugas penggerek bendera sampai 38 orang, kalau tahun ini untuk petugasnya dibatasi yakni 5 orang untuk pagi dan 5 orang untuk petugas sorenya," jelasnya menambahkan, terlebih, untuk upacara meperingati HUT RI tahun ini di pusatkan di kantor Pemda Lebong sendiri dan untuk pesertanya juga akan dibatasi.

"Dipusatkan di lapangan Kantor Pemda Lebong dan mungkin hanya melibatkan para kepala OPD. Itu juga kita laksanakan dengan protokol kesehatan," tandasnya. [tmc]