Tidak Ada Persiapan Khusus Sandi Jelang Debat Kecuali Doa

RMOLBengkulu. Tidak ada persiapan khusus jelang debat Pilpres 2019 putaran ketiga, Minggu (17/3) malam. Namun sebelum ke lokasi debat, Calon wakil presiden, Sandiaga Uno menunaikan salat ashar berjamaah di Masjid At Taqwa, Jalan Sriwijaya Raya, Kebayoran Baru, Jakarta.


RMOLBengkulu. Tidak ada persiapan khusus jelang debat Pilpres 2019 putaran ketiga, Minggu (17/3) malam. Namun sebelum ke lokasi debat, Calon wakil presiden, Sandiaga Uno menunaikan salat ashar berjamaah di Masjid At Taqwa, Jalan Sriwijaya Raya, Kebayoran Baru, Jakarta.

Usai salat, KH Abdul Rosyid Abdullah Syafiie langsung memimpin pembacaan doa para jamaah. Dia menukil doa yang dipanjatkan Nabi Yunus saat ditelan ikan paus.

Nabi Yunus memanjatkan doa tersebut saat dirinya berlayar, kemudian dibuang dari kapal saat ada badai besar. Saat dibuang ke laut, Nabi Yunus ditelan oleh seekor ikan paus.

Di dalam perut paus, dia bermunajat memohon keselamatan kepada Allah SWT dari segala marabahaya. Doa Nabi Yunus itu berbunyi, Laa ilaaha illaa anta, subhaanaka, innii kuntu minadz dzaalimiin”.

Artinya, tidak ada Tuhan yang berhak disembah kecuali Engkau (ya Allah), Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk di antara orang-orang yang berbuat zalim/aniaya”.

Kiai Rosyid membaca doa tersebut sebanyak 10 kali, yang kemudian diikuti Sandiaga Uno dan para jamaah.

Semoga Allah memberikan kemenangan kepada kita dalam menuju Indonesia sebagai negeri yang baldatun thoyyibatun wa rabbun ghafur, dan menuju negeri yang adil dan makmur,” kata Kiai Rosyid menutup doanya dilansir Kantor Berita Politik RMOL. [tmc]