Steven Nawahir Duduki Kursi ESD Di Ketua DPRD Kota Bengkulu

RMOL. Pasca pengunduran diri Erna Sari Dewi (ESD) dari kursi Ketua DPRD Kota Bengkulu menimbulkan tanya, siapa yang akan menggantikan?


RMOL. Pasca pengunduran diri Erna Sari Dewi (ESD) dari kursi Ketua DPRD Kota Bengkulu menimbulkan tanya, siapa yang akan menggantikan?

Seperti diketahui Erna Sari Dewi mengundurkan diri dari kursi empuknya, karena ikut mencalonkan diri sebagai Calon Walikota Bengkulu periode 2018-2023 pada Pilkada Serntak 2018.

Sebagai pengganti ESD, Nasdem dikabarkan telah mempersiapkan kader terbaiknya yaitu Ketua Garda Pemuda Nasdem Provinsi Bengkulu, Steven Nawahir.

Dibincangi RMOL Bengkulu, Steven mengaku siap jika dirinya diutus petinggi partai untuk menggantikan Erna Sari Dewi di DPRD Kota Bengkulu.

"Sebelumnyakan saya di utus untuk menjadi pengganti antar waktu bu Erna di DPRD, untuk saat ini surat menyurat masih dalam proses dan insyaallah dalam beberapa hari kedepan SK Gubernur akan turun. Itu untuk peresmian saya sebagai anggota dewan," jelas steven ketika diwawancara di kantor DPW partai Nasdem kemarin malam.

Ketika ditanya soal pencalonan dirinya kembali di Pemilihan Legislatif 2019, ia belum berani terang-terangan bahkan telah menyiasati dengan formula jitu melihat situasi kedepan.

"Jadi untuk Pilleg kita akan lihat dukungan terlebih dahulu baik itu dari partai ataupun kesiapan lainnya," singkat Steven. [nat/aji]