Pemda Klaim Kesadaran Masyarakat Bengkulu Utara Berpolitik Cukup Tinggi

Kesadaran masyarakat berpolitik dalam proses Pemilihan Kepala Desa (Pilkades), serentak tahun 2016, di klaim cukup tinggi oleh pihak Pemda Bengkulu Utara.


Kesadaran masyarakat berpolitik dalam proses Pemilihan Kepala Desa (Pilkades), serentak tahun 2016, di klaim cukup tinggi oleh pihak Pemda Bengkulu Utara.

Bupati Bengkulu Utara, Mian, kepada RMOL Bengkulu, Kamis (28/7/2016) mengatakan, tingginya antusias masyarakat untuk berdemokrasi lantaran kegiatan itu akarnya dari desa, dari rakyat untuk rakyat.

"Terselenggaranya kegiatan ini, hingga berjalan dengan lancar berkat semua pihak, tidak hanya Pemda Bengkulu Utara saja. Kesadaran politik, kesadaran demokrasi yang akarnya dari desa cukup tinggi," beber Mian.

Mian melanjutkan, pelaksanaan Pilkades glombang satu ini, tidak diselenggaran secara mendadak. Tetapi sudah melalui tahapan-tahapan sesuai aturan.

"Lebih cepat lebih baik, tetapi aturannya tetap dijalankan," tegasnya.

Mian mengaku, ada kendala saat penerapannya, akan tetapi dapat pihaknya selesaikan. Jika ada sengketa, silakan ikuti proses hukum, tidak mempengaruhi plantikan-pelantikan yang lain.

"Kita berupaya membenahi tata kelolah pemda kita sendiri, tidak berfikir agar kegiatan ini dicontoh oleh daerah rain, tidak tebar pesona. Tetapi ini adalah amanah yang harus dijalankan," pungkasnya. [N14]