Dukcapil Kembali Jebol Di Lapas

RMOLBengkulu. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Lebong, terus melakukan sistem jemput bola (Jebol) agar menuntaskan proses perekaman dan pencetakan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) warga Lebong.


RMOLBengkulu. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Lebong, terus melakukan sistem jemput bola (Jebol) agar menuntaskan proses perekaman dan pencetakan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) warga Lebong.

Kali ini Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas II Bentiring Kota Bengkulu, yang menjadi sasarannya. Sedikitnya, tercatat 6 warga Lebong sudah rekam dan cetak KTP-el.

"Hari ini ada 6 warga yang sudah perekaman dan pencetakan KTP-el," ujar Kadis Dukcapil Kabupaten Lebong, Elva Mardiana, Senin (21/1) siang.

Dia menargetkan, ribuan warga belum rekam KTP-el bulan April mendatang angkanya mulai menurun. Pasalnya, berdasarkan data anomali Dukcapil sekitar tujuh ribu warga Lebong belum rekam KTP-el.

"Data anomali, artinya ada NIK warga yang ganda, atau sudah pindah penduduk namun tidak melapor," tambah Elva.

Dia juga mengaku, pihaknya cukup kesulitan menyisir sekaligus eksekusi data tersebut. Itupun, karena banyak warga yang kurang kooperatif kepada Dukcapil Lebong.

"Contohnya saja, saat kita jempul bola ke desa - desa. Hanya beberapa saja warga yang tertarik ikut perekaman," demikian Elva. [ogi]