Dugaan Pencemaran Limbah, Forum SKPD Menanti Hasil Uji Lab Tim Independen PT. PGE

RMOL. Dalam rapat Forum SKPD (Satuan Perankat Daerah Lebong) Kabupaten Lebong, terkait kerugian sawah pertanian milik masyarakat yang diduga berasal dari limbah PT. PGE di Aula Bappeda Lebong. Hal ini diungkapkan Kepala Bappeda Lebong, Fauzi Taher melalui Sekretaris, Drs. Robet R. Mantovani yang di dampingi, Kabid Fisik dan Prasarana, Erobonaparte, Rabu (27/4/2016).


RMOL. Dalam rapat Forum SKPD (Satuan Perankat Daerah Lebong) Kabupaten Lebong, terkait kerugian sawah pertanian milik masyarakat yang diduga berasal dari limbah PT. PGE di Aula Bappeda Lebong. Hal ini diungkapkan Kepala Bappeda Lebong, Fauzi Taher melalui Sekretaris, Drs. Robet R. Mantovani yang di dampingi, Kabid Fisik dan Prasarana, Erobonaparte, Rabu (27/4/2016).

“Dampak dugaan Lumpur PGE sudah kita kaji di forum SKPD kemarin, di forum rapat juga disebutkan, bahwa camat Lebong Selatan dan TIM BP4K sudah mengecek aktifitas PT. PGE yang diduga telah merugikan lahan pertanian milik warga,” ucap Erobonaparte.

Bahkan, sambung Erobonaparte, berdasarkan pengakuan Camat Lebong Selatan, Lurah Lebong Selatan, BP4K dan Dinas Pertanian yang telah mengunjungi sektor PT. PGE, bahwa PT. PGE siap mengganti rugi dari bentuk apapun kepada masyarakat, apabila nantinya di temukan dapat merugikan masyarakat Lebong yang terkena dampak aktifitas PGE.

“Camat, Lurah, BP4K dan Dinas Pertanian sudah mengecek ke sektor geothermal, pengakuan camat bahwa PT. PGE siap menggangti rugi dari bentuk apapun yang nantinya terbukti merugikan masyarakat Lebong,” jelas Kabid.

Sementara itu, lanjut Kepala Bappeda Lebong, Fauzi Taher melalui Sekretaris, Drs. Robet R. Mantovani yang di dampingi, Kabid Fisik dan Prasarana, Erobonaparte mengatakan, bahwa pihak PT. PGE sudah membentuk Tim Independen dari PTN Universitas Bengkulu untuk menganalisis dampak lingkungan sebelum dan sesudah aktifitas PT. PGE yang sampai saat ini pihaknya mendapatkan laporan mengenai hasil dari uji Lab tim independen PT. PGE.

Namun, Kabid juga menambahkan, apabila dalam waktu dekat belum ada laporan mengenai hasil uji Lab tersebut, maka pihaknya akan menggelar rapat ulang dengan SKPD yang nantinya tentu meminta klarifikasi dan jawaban dari pihak PT. PGE itu sendiri.

“Statusnya sekarang menunggu hasil dampak dari aktifitas PT. PGE yang hasil analisisnya akan di laporkan oleh tim independen PGE, apabila tidak ada jawaban, maka kita akan rapat ulang dan minta klarifikasi,” demikian Kabid.[CW9]