TMMD Masih Fokus Peningkatan Jalan Sungai Lisai

Pembahasan kegiatan TMMD di Kantor Dinas PUPR-P Lebong, kemarin (12/10)/RMOLBengkulu
Pembahasan kegiatan TMMD di Kantor Dinas PUPR-P Lebong, kemarin (12/10)/RMOLBengkulu

Setelah akses dibuka pada tahun 2019 lalu, jalan penghubung Desa Sebelat Ulu menuju Desa Sungai Lisai Kecamatan Pinang Belapis, kembali dilanjutkan tahun anggaran 2021 ini.


Plt Kadis Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPR-P) Kabupaten Lebong, Joni Prawinata melalui Kabid Bina Marga, Haris Santoso mengatakan, tahun ini dilanjutkan melalui Program TNI Manunggal Membagun Desa (TMMD) peningkatan jalan jalur menggunakan cor beton.

"Untuk tahun ini semua di fokuskan untuk pembangunan jalan dengan cara pengecoran jalan (rabat beton) agar akses jalan pada saat musim hujan tidak licin saat becek, karena daerah itu mayoritas tanah dan bertebing. Kalau hujan jalanan jadi licin," ucapnya.

Dia mengutarakan, kegiatan itu dengan pagu dana Rp 1,2 Miliar yang bersumber dari APBD Lebong Tahun Anggaran 2021.

Selain rabat beton, dana itu nanti akan digunakan untuk pembangunan plat dueker dan jembatan sebagai penyambung akses jalan.

"Sasaran pembuatan jembatan ini merupakan pekerjaan yang membutuhkan keseriusan karena medan yang cukup berat. Sama seperti sebelumnya, nanti kita akan libatkan Kodim 0409 Rejang Lebong," tuturnya.