Jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Lebong terus berkurang. Berdasarkan data Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 per 4 Juni 2021, jumlah kasus positif Covid-19 tinggal tersisa satu orang yang menjalani isolasi mandiri.
- Posko Perbatasan Bakal Dilanjutkan, Satu ASN Wajib Bina 10 KK
- Tahun Baru Islam Tetap 1 Muharram, Liburnya Digeser 11 Agustus
- Gibran Bantah Data Luhut Soal Kematian Akibat Covid-19 Di Solo
Baca Juga
"Pasien terkonfirmasi positif masih satu orang asal Kabupaten Lebong yang masih menjalani isolasi mandiri,” ujar Kadis Kesehatan Kabupaten Lebong, Rachman melalui Kasubid Surveilan dan Imunisasi, Donny Novriansyah, Jum'at (4/6).
Dia menjelaskan, satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19 itu berusia 18 tahun. Jenis kelamin perempuan asal Dusun II Desa Semelako II Kecamatan Lebong Tengah Kabupaten Lebong.
Meskipun pasien Covid-19 berkurang, ia tetap mengimbau masyarakat untuk waspada serta meminta masyarakat bersatu dan disiplin dalam melawan virus corona.
"Waspada, hati-hati, tetap semangat. Stop corona dengan gotong royong,” imbaunya.
Untuk diketahui, total kasus Covid-19 di Lebong saat ini sudah berjumlah 150 kasus. Di antaranya, 146 kasus dinyatakan sembuh, 3 meninggal dunia, dan 1 masih dalam pengawasan.