Terjatuh Saat Pangkas Pohon Durian, Warga Padang Lebar Meninggal Di Tempat

Saat Kapolsek Pino berserta masyarakat setempat ikut menenangkan pihak keluarga di lokasi kejadian/ist
Saat Kapolsek Pino berserta masyarakat setempat ikut menenangkan pihak keluarga di lokasi kejadian/ist

Nasib malang yang dialami Barul (50) warga Desa Padang Lebar, Kecamatan Pino, Bengkulu Selatan (BS) yang harus meregang nyawa usai dirinya terjatuh dari pohon Durian yang tingginya mencapai puluhan meter, pada Rabu (20/10) sekira pukul 10.20 WIB.


Kejadian berawal saat dirinya berkerja pangkas dahan pohon durian di Desa Ulak Lebar. Hanya saja, saat itu dirinya ikut terjatuh bersamaan dengan tahan yang ia potong. Akibatnya korban mengalami patah kaki dan luka di bagian kepala hingga meninggal dunia (MD).

Kapolres BS AKBP Juda Trisno Tampubolon melalui Kapolsek Pino IPTU Saryono saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut, bahkan saat ini pihaknya sudah mengevakuasi korban dari tempat kejadian dan diserahkan kepada pihak keluarga.

"Pada saat korban memangkas dahan pohon Durian itu, korban secara bersamaan ikut terjatuh yang mengakibatkan korban MD di lokasi, saat ini korban sudah kita evakuasi ke RSUD-HD untuk dilakukan visum dan sudah di serahkan ke pihak keluarga korban," kata Saryono kepada RMOLBengkulu.

Ditambahkan Kapolsek kejadian tersebut murni kecelakaan saat bekerja dipastikan tidak ada unsur lain. Bahkan pihak keluarga sudah menerima kejadian tersebut sebagai musibah. 

"Kejadian ini murni kecelakaan pada saat korban bekerja memangkas dahan pohon Durian, atas kejadian itu pihak keluarga sudah menerima dengan ikhlas," tutupnya.